Jakarta, CNN Indonesia — Harga minyak dunia menguat pada akhir perdagangan Rabu (12/4) sore waktu AS atau Kamis (13/4) pagi WIB.Mengutip Antara, harga minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Mei terangkat US$1,73 atau 2,12 persen ke US$83,26 per barel di New York Mercantile Exchange.Sementara minyak mentah berjangka Brent untuk pengiriman Juni melonjak US$1,72 atau 2,01 persen ke US$87,33 per barel di London ICE Futures Exchange.Analis menyebut penguatan ditopang data inflasi AS pada Maret kemarin yang berdasar perkiraan naik 0,1 persen, lebih rendah dari perkiraan konsensus pasar sebesar 0,3 persen. Data itu mendorong harapan bahwa Federal Reserve semakin dekat untuk mengakhiri siklus kenaikan suku bunga.Inflasi yang lebih rendah dari perkiraan juga memicu optimisme pasar terhadap permintaan minyak sehingga harganya bisa terbang.