April 26, 2022

Penguatan Saham Asia Angkat Rupiah ke Rp14.430 per Dolar AS

Jakarta, CNN Indonesia — Nilai tukar rupiah berada di posisi Rp14.430 per dolar AS di perdagangan pasar spot pada Selasa (26/4) pagi. Mata uang menguat 23 poin atau naik 0,16 persen dari perdagangan sebelumnya, yakni Rp14.353 per dolar AS.Sementara, mayoritas mata uang di Asia bergerak kompak menguat pagi ini. Tercatat, yen Jepang menguat 0,51 persen, dolar Hong Kong menguat 0,01 persen, dolar Singapura menguat 0,13 persen.Kemudian, won Korea Selatan menguat 0,03 persen, peso Filipina menguat 0,21 persen, yuan China menguat 0,08 persen, ringgit Malaysia menguat 0,05 persen, dan baht Thailand menguat 0,09 persen.Begitu juga dengan mata uang di negara maju yang menguat pagi ini. Terpantau, dolar Kanada menguat 0,02 persen, dolar Australia menguat 0,07 persen, poundsterling Inggris menguat 0,09 persen, euro Eropa menguat 0,11 persen, dan franc Swiss yang naik 0,16 persen.Analis Pasar Uang Ariston Tjendra memproyeksi rupiah menguat hari ini. Pasalnya, sentimen pasar terhadap aset berisiko mulai membaik setelah indeks saham AS menguat tadi malam.”Sebagian indeks saham Asia bergerak menguat, rupiah sebagai aset berisiko bisa turut menguat,” ujar Ariston kepada CNNIndonesia.com.Ia memproyeksi rupiah bergerak dalam support Rp14.400 per dolar AS dan resistance Rp14.460 per dolar AS.

Berita Lainnya

IHSG Menyala, 4 Bank Raksasa Ini Jadi Pemicunya

Maret 26, 2025

Jakarta, CNBC Indonesia – Perdagangan saham tersisa dua hari perdagangan sebelum tiba libur panjang lebaran yang mencapai satu minggu lebih. Menjelang […]

BNIS Fixed Income Daily Report of March 26, 2025

Maret 26, 2025

Bond Market Review (Tuesday,03/25) The downward trend in Government Bond (SUN) prices continued during yesterday’s trading session. According to data […]

Berita Lainnya

IHSG Menyala, 4 Bank Raksasa Ini Jadi Pemicunya

Maret 26, 2025

Jakarta, CNBC Indonesia – Perdagangan saham tersisa dua hari perdagangan sebelum tiba libur panjang lebaran yang mencapai satu minggu lebih. Menjelang […]

BNIS Fixed Income Daily Report of March 26, 2025

Maret 26, 2025

Bond Market Review (Tuesday,03/25) The downward trend in Government Bond (SUN) prices continued during yesterday’s trading session. According to data […]

Scroll to Top